Ternyata emas bukan merupakan logam mulia termahal di dunia. Logam mulia yang banyak jadi aset investasi incaran masyarakat ini ternyata hanya berada di posisi keempat dalam daftar logam mulia termahal di dunia dengan harga USD1.789.
Seperti dikutip dari Okezone.com, Selasa (30/11/2021), posisi pertama ditempati oleh Rhodium. Logam mulia ini memiliki harga USD15.450 dan titik leleh pada suhu 1.964 derajat Celcius. Rhodium bisa dijadikan pelapis pada perhiasan emas karena sifatnya yang tahan karat.
Baca Juga: DKI Jakarta Kembali Terapkan PPKM Level 2 Mulai Hari Ini
Dua logam yang posisinya berada di antara Rhodium dan emas adalah Iridium (USD5.000) dan Palladium (USD2.195). Palladium bahkan dijadikan pelapis pada salah satu kartu kredit tereksklusif di dunia, JP Morgan Reserve Card.
Baca Juga: Berikut Peraih Gelar di Gala Ballon d'Or 2021
Selanjutnya, logam mulia yang posisinya berada di bawah emas yaitu Platinum (USD958), Ruthenium (USD700), Osmium (USD400), dan perak (USD23). Logam-logam mulia di atas tidak hanya dijadikan perhiasan, tetapi juga untuk peralatan medis, elektronik, hingga otomotif. *
(sumber: okezone.com)