Bintan (HK) - Seorang anak perempuan, yang bernama Rina (13) warga Kp Simpangan km 16 Gg Bambu kuning 1 RT 08 RW 02 Desa Toapaya Selatan Kec Toapaya Kab Bintan tenggelam. Diduga remaja itu diseret buaya pada, Senin (25/4/2022).
Kejadian tersebut sekira pukul 15.00 WIB. Korban bersama dengan kakek dan teman nya mencari kerang di tepi danau di bawah jembatan km.17.
Saat sedang mencari kerang, tiba tiba korban sudah tidak terlihat. Kemudian kakeknya bersama dengan saudaranya Aisyah mencari keberadaan korban. Tidak beberapa lama, kakek korban melihat seekor buaya membawa atau menyeret tubuh korban.
Sejumlah warga terlihat ramai berada di lokasi korban tenggelamnya di sungai, tepatnya di jembatan Km 17 Toapaya, jalan Lintas Barat, Bintan
Sementara seorang warga mengatakan sempat melihat korban sudah diterkam buaya naik ke permukaan beberapa kali.
Sementara itu, Basarnas, TNI, Poltes Bintan, PolAir, BPBD Kab.Bintan, Tagana dan masyarakat turun ke lokasi untuk mencari korban yang sudah dibawa buaya. (zuk)
Artikel Terkait
Status Gunung Anak Krakatau Naik Siaga 3
Saat Kiamat Datang, Sangkakala pun Ditiup
Ciri Datangnya Lailatul Qadar Dilihat dari Gejala Alam
Wow! Gelar Messi Lebih Banyak daripada PSG!
Sebanyak 23 Sertifikat Tanah Wakaf Diserahkan di Kepri