Batam (HK) - Pendaftaran bakal calon anggota Bawaslu Provinsi Kepri dibuka.
Tim Seleksi Calon Anggota Bawaslu Provinsi Kepri dalam keterangan persnya, Senin (13/6/2022) mengatakan, pengumuman pendaftaran bakal calon anggota Bawaslu Provinsi dilaksanakan selama 7 hari kerja mulai dari 13-21 Juni 2022.
"Formulir berkas administrasi calon Anggota Bawaslu Provinsi Kepri dan
keterangan lebih lanjut dapat diperoleh di Sekretariat Tim Seleksi atau melalui laman www.kepri.bawaslu.go.id."
Dijelaskan, dokumen pendaftaran dapat dikirim melalui pos kilat khusus, email: timsel.bawaslukepri22@gmail.com, atau diantar langsung ke Sekretariat Tim Seleksi calon Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau yang beralamat di Gedung Graha Pena Lt.7 No.709
Jl.Raya Ahmad Yani, Teluk Tering, Batam Kota, Kode Pos 29461.



Artikel Terkait
Dinilai Diskriminatif, Ilmuwan Minta Nama Virus Cacar Monyet Diganti
Waduh! Jembatan Gantung Runtuh Saat Diresmikan Walikota
Miris! Sejoli Ini Lakukan Aborsi Berulang Kali
Untuk Lolos ke Piala Asia, Timnas Harus Menang Besar Lawan Nepal
Iuran BPJS Akan Disesuaikan dengan Gaji