Batam (HK) - Sampai hari ini, Selasa (21/6/2022) Embarkasi Batam telah memberangkatkan sebanyak 2.687 Jamaah Calon Haji (JCH) ke Arab Saudi.
Semuanya berasal dari 6 kloter dari 12 Kloter yang akan berangkat dari Embarkasi Batam. Kloter 6 telah diberangkatkan ke Jeddah, Arab Saudi pada pukul 13.12 WIB siang ini dengan Saudi Arabian Ailines.
Kloter 6 merupakan JCH asal Riau 448 orang termasuk Petugas Haji Daerah dan Petugas Kloter ditambah 2 JCH asal Kalbar dari Kloter 2.
Fahmi Wahyudi Musarip, Ketua Kloter 6 Embarkasi Batam, di sela-sela jelang keberangkatan Kloter 6 di Bandara Hang Nadim mengatakan, JCH Kloter 6 berada dalam kondisi sehat.
"Alhamdulillah, Kloter 6 asal Pekanbaru itu tiba di Bandara Hang Nadim, pada, pagi tadi, 07.30 WIB. Alhamdulillah, semua sehat dan siap melanjutkan perjalan ke Tanah Suci," terangnya.
Diketahui, JCH asal Riau masuk dalam Embarkasi Antara, yakni, jamaah tidak masuk Asrama Haji Batam, hanya transit di Bandara Hang Nadim untuk melanjutkan penerbangan ke Jeddah, Arab Saudi.
Dalam kesempatan yang sama, Muhammad Fakhri Sirajuddin, Pembimbing Ibadah Haji Kloter 6 Embarkasi Batam, mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas layanan yang diberikan pada JCH Kloter 6.
"Alhamdulillah, kami merasa senang dengan layanan yang diberikan saat tiba di Batam. Ini menjadi tambahan energi dan semangat bagi JCH Kloter 6 untuk melanjutkan penerbangan ke Jeddah," ucapnya.
"Mohon doanya, semoga JCH Kloter 6 bisa menjalankan seluruh rangkaian ibadah haji dan memaksimalkan ibadah selama di Tanah Suci," pungkasnya.
Artikel Terkait
Kloter 3 Embarkasi Batam Telah Berangkat Menuju Madinah
Dilepas Walikota Pontianak, Kloter 4 Embarkasi Batam Take off Siang Nanti
Seluruh JCH Gelombang I dari Embarkasi Batam Telah Diberangkatkan ke Arab Saudi
JCH Kloter 5 Embarkasi Batam Asal Riau Dijadwalkan Diberangkatkan ke Arab Saudi Siang Nanti
Embarkasi Batam Telah Berangkatkan 2.237 JCH ke Tanah Suci
Kloter 5 Embarkasi Batam Telah Landing di Jeddah
Kloter 6 Embarkasi Batam Berangkat ke Jeddah Siang Ini, Penyelenggaraan Haji di Batam Dinilai Sukses