KEPRI.HARIANHALUAN.COM – Salah satu perubahan yang umum terlihat pada seorang pria yang sudah menikah adalah perut yang membuncit. Hal ini menjadi masalah bagi beberapa orang.
Istilah yang digunakan untuk menggambarkan kondisi ini disebut dengan dad boddy. Tubuh pria akan semakin mirip dengan 'bapak-bapak' dengan perut membuncit setelah menikah.
Rata-rata minimal para pria mengalami kenaikan berat badan antara 4-5 kilogram dari berat badan awal.
Dilansir dari Klikdokter, kondisi tersebut terjadi karena beragam alasan. Peneliti dari University of Bath, Inggris, mengatakan pria lajang tidak mengalami perut buncit karena menjaga tubuh tetap bugar dan langsing untuk mencoba menarik pasangan.
Setelah menikah, pria tidak lagi mempedulikan tampilan mereka karena sudah mendapatkan sosok pendamping yang diinginkan.
Di samping itu, setelah menikah pria dituntut untuk memenuhi kewajiban finansial sehingga tidak memiliki waktu yang cukup untuk berolahraga.
Pola makan yang tidak teratur dan tidak adanya aktivitas yang mengimbangi juga menjadi faktor perut menjadi buncit.
Ada dua hal yang bisa dilakukan bagi para pria yang sudah terlanjur memiliki perut buncit, yaitu menjaga asupan pola makan dan olahraga secara rutin. Sebaiknya atur asupan makanan dengan mengurangi makanan yang mengandung gula tinggi.
Disarankan mengonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang dengan kandungan protein, lemak kandungan protein, lemak sehat, dan sayur. Khusus untuk lemak sehat, bisa didapatkan dari minyak zaitun, minyak kelapa, dan alpukat.
Oleh karena itu, para pria yang sudah menikah, jangan sampai abai terhadap makanan sehat dan olahraga rutin.
Artikel lengkap bisa dibaca di sini https://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3607999/ini-alasan-mengapa-pria-jadi-buncit-setelah-menikah