Madu telah banyak digunakan untuk kesehatan tubuh dan kulit, Bahkan, sejak ribuan tahun yang lalu madu telah digunakan untuk keperluan dunia kesehatan.
Makanya tak heran, sampai sekarang di pasaran banyak produk yang menggunakan madu dalam kandungannya, seperti sabun, masker, dan lain-lain.
Berikut 5 manfaat madu untuk kesehatan wajah:
1. Mencerahkan wajah
Secara berkala, wajah perlu dieksfoliasi agar sel kulit mati dapat diganti dengan sel kulit baru. Jika tidak, kulit dapat menjadi kusam. Apalagi jika Mama sering terpapar polusi dan mengalami perubahan hormon tubuh, misalnya saat hamil.
Masker madu adalah bahan yang sempurna untuk melembapkan kulit karena ia merupakan humektan alami. Sangat cocok digunakan untuk menghidrasi kulit wajah yang kering dan mudah gatal. Wajah yang tadinya kering jadi segar dan kenyal setelah menggunakan masker madu.
3. Mengatasi jerawat dan eksim
Madu juga memiliki fungsi anti-inflamasi yang efektif mengatasi berbagai persoalan wajah seperti jerawat hingga eksim. Penelitian dari Central Asian Journal of Global Health juga menunjukkan bahwa madu dapat membunuh bakteri yang memicu timbulnya jerawat serta menghilangkan minyak berlebih dari kulit wajah.