Pertanyaan adanya pembukaan seleksi CPNS 2022 ramai di media sosial.
Bahkan, ada akun TikTok yang mengunggah soal pembukaan CPNS pada 2022 tersebut.
Salah satu yang mengunggah terkait ada tidaknya pembukaan CPNS 2022 yakni akun TikTok @Milli Umri.
“Apakah CPNS 2022 akan dibuka?” tulisnya dalam video yang ia ungggah.
Selain unggahan itu, yang bersangkutan juga melampirkan tangkapan layar dari pertanyaan serupa yang diajukan seorang netizen di akun Instagram Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana @wibisanabima.

Bima Haria dalam unggahannya menjelaskan nantinya pada 2022 pengadaan ASN yang akan dibuka hanyalah PPPK.
“2022 hanya PPPK saja. Ke depan penerimaan PNS akan sangat-sangat-sangat sedikit. Yang banyak PPPK. PNS hanya untuk posisi pengambilan kebijakan. Di masa depan Total ASN itu idealnya 20 persen PNS dan 80 persen PPPK. Kesejahteraan sama,” tulis Bima.
Sebagaimana diketahui, pengadaan CPNS kembali dibuka pada 2021, namun jumlah formasi yang dibutuhkan jauh lebih sedikit dibandingkan formasi PPPK.
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengatakan, bahwa pada 2022 pengadaaan ASN yang akan dibuka hanyalah PPPK.

“Tahun depan hanya PPPK saja,” ujar Bima Haria Wibisana sebagaimana dilansir Kompas.com, Jumat 8 Oktober 2021.
Sementara itu, saat disinggung terkait adanya pengadaan CPNS 2022, Bima hanya menjawab singkat.