Mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) akan menggelar aksi di depan Istana Jakarta pada hari ini, Kamis (21/4/2022). BEM UI pun akan mengantisipasi penyusup pada demo yang diikuti BEM UI.
Ketua BEM UI Bayu Satria Utomo mengatakan, 150 mahasiswa UI yang tergabung dalam BEM UI akan menggelar aksi di Jakarta. Pihaknya akan mengantisipasi terhadap kemungkinan penyusup dalam aksi yang diikuti mahasiwa baik dari UI maupun perguruan tinggi lainnya.
"Kami akan waspada terhadap adanya penyusup saat mengikuti aksi," ujar Bayu, Kamis (21/4/2022).
Baca Juga: Kelok Sembilan Salah Satu Jalur Mudik Menantang di Indonesia
Bayu mengungkapkan, BEM UI telah meminta kepada mahasiswa yang bergabung mengikuti demo untuk mengenakan jaket kuning UI. Hal itu sebagai penanda antara mahasiswa UI dengan massa lainnya yang mengikuti aksi.
"Mahasiswa UI harus mengenakan jaket UI karena aksi ini akan bergabung dengan elemen masyarakat lainnya," ungkap dia.
Bayu menjelaskan, pada demo mahasiswa yang akan digelar pada siang ini terdapat sejumlah tuntutan. Tuntutan akan disampaikan di depan Istana Negara sebagai titik aksi.
"Ada tujuh tuntutan yang akan kami sampaikan di depan Istana Negara dan Presiden Jokowi," jelas Bayu.
Artikel Terkait
Kasus Ekspor Minyak Goreng, Kejagung Ungkap Peran Dirjen Kemendag dan Tiga Tersangka
Kloter Pertama Haji Indonesia Berangkat Pada 4 Juni 2022
Daftar Calon Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tanjungpinang, Berikut Misi Agus Wibowo
Catat! Maskot dan Logo Porprov Bintan Akan Dilaunching di Agro Resort pada 20 Mei
Liverpool Akan Juara Liga Inggris Jika City Terpeleset
Real Madrid Makin Dekat ke Tangga Juara LaLiga!