Laga terakhir fase Grup Piala Dunia 2022 digelar Jumat - Sabtu (2-3/12/2022) dinihari. Ada empat pertandingan, dua laga di Grup H dan dua lainnya di Grup G.
Berikut jadwal Piala Dunia 2022 hari ini:
Jumat, 2 Desember 2022:
Pukul 22.00 WIB:
Korea Selatan vs Portugal
Ghana vs Uruguay
Sabtu, 3 Desember 2022:
Pukul 02.00 WIB:
Kamerun vs Brasil
Serbia vs Swiss
Dimulai dari Grup H, Timnas Korea Selatan akan bersua Portugal di Stadion Education City, Al Rayyan pada malam nanti pukul 22.00 WIB.
Sedangkan di waktu yang sama, juga ada partai hidup mati antara Ghana vs Uruguay yang berlangsung di Stadion Al Janoub, Al Wakrah. Pertandingan ini cukup menentukan nasib dua negara ini.
Diketahui, di Grup H sudah ada satu tim yang memastikan diri ke 16 besar yakni Portugal. Praktis, hanya satu tim yang berhak mendapat tiket sisa untuk melaju ke fase gugur Piala Dunia 2022.
Artikel Terkait
Sejarah! Laga Kosta Rika vs Jerman Akan Dipimpin Tim Wasit Perempuan
10 Tim Sudah Kantongi Tiket 16 Besar Piala Dunia 2022
Jadwal Piala Dunia 1 Desember 2022: Laga Hidup Mati Tim Unggulan
Jerman Angkat Koper dari Piala Dunia Qatar 2022 Meski Menang 4-2 atas Kosta Rika
14 Tim Sudah Genggam Tiket ke 16 Besar Piala Dunia